Resep Membuat Pudding Jagung Manis


Hai Cooking Lovers, jagung manis dapat diolah menjadi berbagai aneka dessert atau makanan penutup yang lezat salah satunya menjadi pudding. Pudding Jagung Manis merupakan makanan yang dikategorikan dalam jenis dessert berbahan dasar jagung manis yang dikentalkan dengan menggunakan agar-agar yang kemudian menunggu dipadatkan lalu didinginkan sebelum disajikan. Kalau cuaca sedang panas menu ini sangat pas untuk menyegarkan tenggorokan. Yuk cobain resep yang satu ini!

Bahan-bahan yang dibutuhkan :
  • 2 bungkus agar-agar plain
  • 200 gram jagung manis yang telah dipipil
  • 100 gram gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 lembar daun pandan
  • 700 ml susu full cream
baca juga :

Langkah-langkah pembuatannya :
  1. Siapkan blender, kemudian masukkan jagung yang telah dipipil ke dalam blender, nyalakan blender jangan sampai jagung terlalu halus.
  2. Campurkan gula pasir, garam dan agar-agar ke dalam panci untuk merebus.
  3. Masukkan susu full cream, aduk-aduk hingga merata.
  4. Nyalakan kompor dengan api sedang, masukkan daun pandan.
  5. Aduk-aduk, masukkan jagung pipil yang telah diblender.
  6. Rebus hingga mendidih, sambil terus diaduk agar tidak pecah.
  7. Tuang adonan ke dalam cetakan yang diinginkan
  8. Masukkan ke dalam kulkas agar dingin.
  9. Sajikan puding jika adonan sudah mengeras dan dingin.
Tips : Sebaiknya jika merebus agar-agar, terlebih dahulu campur agar-agar bubuk, gula dan susunya terlebih dahulu sebelum dipanaskan di atas kompor agar tidak menggumpal ketika direbus.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Resep Membuat Pudding Jagung Manis"

Post a Comment